Cari Blog Ini

info lainnya

Soal Kasus Utang Dagang

Soal Praktek

Berikut adalah data yang berhubungan dengan pencatatan utang pada CV. YUMART yang beralamat di Jalan Kembang Jepun No. 12 Tangerang pada bulan Februari 2019 :

Feb 1 Saldo utang dagang kepada UD. Parigi  53 sebesar Rp 2.500.000 dan CV  Rembulan Hati Rp. 3.200.000 (RH-11)

Feb 6 Dibeli barang dagangan dari UD. PARIGI 53 seharga Rp 3.000.000,-  syarat  n/30. (F-15)

Feb 8 Dikembalikan sebagian barang dagangan kepada UD. Parigi  53  atas transaksi tanggal 6 Februari 2019 seharga Rp 400.000,- karena rusak. (ND 001)

Feb 12 Dibeli barang dagangan dari  CV Rembulan Hati  seharga Rp 3.000.000,- dengan syarat 2/10 n/30. (RH-87)

Feb 14  Dibayar utang ke UD Parigi untuk saldo utang diawal bulan. (BKK 001)

Feb 17 Dibayar pelunasan utang tanggal 12 (RH-87) CV Rembulan Hati_ kurangi diskon  (BKK 002)

Feb 18 Dibayar pelunasan utang ke UD Parigi 53 atas faktur  F-15 (kurangi retur) bukti  (BKK 003)

Feb 20 Dibeli barang dagangan dari  CV Rembulan Hati  seharga Rp 3.000.000,- dengan syarat  n/30. (RH_100)

Feb 21 Dibeli barang dagangan dari  CV Mentari   Rp 4.000.000, syarat n/30. (FM-100)

Feb 28 Dibayar utang atas kepada CV Rembulan Hati untuk faktur RH-100  bukti BKK 004)

Feb 28 Dibeli barang dagangan dari  CV Mentari    Rp 4.000.000,-  syarat  n/30. (FM-05)

Feb 29 Dibayar utang atas kepada CV Mentari  untuk faktur FM-100  bukti BKK 005)

 

Kerjakan dalam Jurnal Pembelian , Pengeluaran Kas dan Jurnal Umum





MATERI LAINNYA